Senin, 21 April 2014

Resensi Buku

 


1. Identitas Buku.
Judul :  6 Jam Jago Teknik Vokal 
Pengarang : Bebbi Okatara.
Penerbit : Gudang Ilmu.
Tanggal terbit : September 2011
Tebal halaman : 150
Ukuran buku : 15 x 23 cm
Harga buku : Rp 35.000

2. Jenis Buku.
Kesenian.

3. Kutipan Singkat.
Buku "6 JAM JAGO TEKNIK VOKAL" untuk pemula dan secara otodidak membahas lengkap tentang seluk beluk dalam menguasai teknik vokal. Mulai dari pengenalan terhadap musik, seni vokal, dasar-dasar dalam bernyanyi, mencari karakter vokal sendiri, faktor-faktor yang memengaruhi vokal, sikap dan mental menyanyi, saat tampil hingga berbagai tips simpel untuk menjaga kualitas suara agar tetap prima. Dengan buku ini, siapa pun dapat memiliki teknik vokal yang baik dan menjadi profesional yang bersuara emas secara otodidak dalam waktu singkat. 

4. Penilaian Buku.
Kelebihan :
- Buku ini cukup lengkap dalam membahas teori-teori musik, aliran musik, teknik vokal, dan lain-lain sehingga orang awam pun dapat mengetahui, dan mempelajarinya.
- Dalam buku ini juga terdapat contoh gambar serta not-not dalam teknik vokal.

Kekurangan :
- Ada beberapa kata-kata yang mungkin bagi sebagian orang sulit di mengerti.

5. Penutup.
Buku ini sangat menarik perhatian pembaca, dan cukup membantu bagi seorang penyanyi dalam mengolah teknik vokal. 







1 komentar: